Lineage 2 - Quest Perubahan Job 1 Setelah Patch GOD

Hai Gamers, hari ini saya akan membagikan artikel spesial dari ShineLaFF (ShineLaFF's Profile).

Hello... Masi adakah yang bingung sama Quest Brubah Job setelah Patch G.O.D?
yup.. Setelah patch Goddess of Destruction yang diimplementasikan tanggal 2 Mei kemarin, semua Quest Berubah Job dipermudah. Artikel ini berisikan petunjuk supaya teman-teman newbie semua bisa Quest dengan mudah..

Tips: Berubahnya level 18 aja soalnya EXPNYA GEDE BGT!! (maaf, gambarnya akan diberikan menyusul)

Setelah teman-teman mencapai level 18, pergilah ke Talking Island.. Menuju administrative office arah jam 9 (Map / ALT+M). Nama Quest nya adalah Start of Fate. NPC nya yg mana cc? untuk NPC dari Quest Job 1 sampe 3 harus sesuai Ras.. kalau human ya sama human, elf sama elf, dst..
  1. Temui NPC sesuai ras (nama NPC bisa dilihat di ALT+M, lalu pilih world info, pilih tab Quest dan urutkan Quest berdasarkan nama Questnya kemudian cari Start of Fate dan lihat nama NPC untuk memulai Quest).
  2. Nanti kalian disuruh pergi ke Ye Sagira Ruins bagian timur. Temui NPC Larcis. Setelah berbicara dengannya, kamu akan dipindahkan ke 5th exploration Zone.
  3. Ngomong sama NPC Sebion untuk masuk ke Dugeon dan mulai Questnya
  4. Tugas teman-teman di sini cuma bunuh monster aja.. oke dalam dugeon ini akan ada 3 room
  5. room 1 = bunuh semua monster
    room 2 = bunuh semua monster dan ambil item drop-nya lalu masukan ke device yang berada di tengah, kamu hanya butuh 3 item Bellis's Mark.
    room 3 = jangan masuk, biarkan NPC guardnya saja yg masuk, tugas teman-teman di sini adalah melindungi guard dari serangan monster... jadi nanti killnya di lorong aja.
  6. Setelah selesai semua room, teman-teman akan dihadapkan pada bos terakhir di quest ini.. Tenang, gampang kok...
  7. Setelah selesai teman-teman bakal langsung di-teleport keluar dugeon ke 5th exploration Zone. Bicara lagi sama Sebion. Teleport kembali te talking island..
  8. Setelah kembali ke talking island, temui NPC Ras (NPC Ras untuk memulai Quest job 1) dan ubah job kalian. nanti kalian mendapatkan hadiah yang bisa ditukar dengan equip dan senjata (weapon).
semoga membantu

*kalau ada perbedaan contact me ya*

Posting Komentar