Cerita ini bermula dari...
Jam 7.45 WIB pagi, ada notifikasi dari Google Playstore |
Tadaa... Bisa Install League of Legends Wild Rift! |
Game yang kutungguin sejak tahun lalu akhirnya memasuki masa close beta di region Indonesia. Sampai hari ini baru sebagian akun yang sudah melakukan pre-registration mendapatkan akses awal untuk main game ini. Kebetulan aku salah satu yang beruntung diantara jutaan (anggap aja segitu) player yang pengen nyobain game ini.
Pengalaman Pertama Nyobain Lol Wild Rift (Tutorial + Co-op vs AI)
Ga kaget karena grafiknya mirip dengan lol pc, ga kaget championnya sama semua serta tidak selengkap koleksi champion di lol pc, ga kaget sound effect dan musiknya juga sama. Yang bikin kaget dan terharu adalah login screen YANG KERENNNN, fitur yang sudah lama dihilangkan dari lol pc. Riot, please add login screen back to pc version!
Feeling ketika main adalah game ini punya rasa yang sama dengan moba lain di smartphone. Buat yang udah terbiasa main Mobile Legends atau Arena of Valor, kalian hanya butuh 0 detik untuk adaptasi dengan dasar-dasar mainin Wild Rift.
Pandangan Pertama
Sisi atas berisi informasi Summoner (akunmu), point yang bisa dipakai untuk beli champion, setting, mail dan fitur komunikasi lain.
Sisi kiri ada menu event.
Sisi kanan ada tombol play yang ga bisa dimainin kalau ping koneksi internet kita lagi jelek, dan ada window list teman dan chatting.
Ga boleh main Wild Rift kalau lag |
Sisi bawah ada shop, profil Summoner, koleksi dan segala hal terkait permainan (Champion, skin, Emotes, dll)
Di bawah ini adalah beberapa screen capture untuk sebagian fitur yang tersedia. Beberapa bahkan belum ada di versi pc lho.
Champion di LoL Wild Rift Close Beta
Buat yang penasaran ada champion apa saja, saya tulis lengkap di sini
- Ahri
- Alistar
- Amumu
- Annie
- Ashe
- Aurelion Sol
- Blitzcrank
- Braum
- Camille
- Dr. Mundo
- Ezreal
- Fiora
- Fizz
- Garen
- Gragas
- Graves
- Janna
- Jarvan IV
- Jax
- Jhin
- Jinx
- Lux
- Malphite
- Master Yi
- Miss Fortune
- Nami
- Nasus
- Olaf
- Orianna
- Shyvana
- Singed
- Sona
- Soraka
- Tryndamere
- Twisted Fate
- Varus
- Vayne
- Vi
- Xin Zhao
- Yasuo
- Zed
- Ziggs
Total ada 42 champion dan akan terus bertambah. Menurut gosip yang beredar, Riot Games juga akan meluncurkan Champion eksklusif di Wild Rift. Champion eksklusif tersebut tidak dirilis di versi PC.
Pakai Smartphone apa kak?
Saya masih jadi pengguna setia Redmi 4 prime. SoC yang tertanam adalah Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625 (14 nm) dengan GPU Adreno 506.
Boleh dibilang smartphone ini jadul banget karena tergolong angkatan smartphone tahun 2016, syukurlah bisa jalanin game ini di posisi rata tengah tanpa ada lag sama sekali. Aku simpulkan League of Legends Wild Rift enteng banget.
Kelemahannya hanya di layar aja yang masih 5". Bagi player dengan tangan besar mungkin ga nyaman karena layar ketutupan jari ^^;
Size game berapa kak?
Kurang lebih 1GB
Kakak main pakai provider apa supaya bebas lag?
Tidak ada provider terbaik yang bisa diandalkan kapanpun dimanapun 24 jam. Pakailah koneksi internet yang lancar dan stabil. Jarak beberapa meter saja sinyal bisa mengalami gangguan, jadi sebaiknya cari ISP atau kartu GSM yang cocok dan ping stabil di tempatmu bermain.
Saya sendiri kadang main numpang wifi, kadang pakai xl, kadang pakai tri, tergantung yang mana yang lagi bagus.
Sekian kesan pertama nyobain League of Legends Wild Rift di hari ketiga Close Beta Region Indonesia. Next aku akan update lebih detil tentang gameplay-nya. Kalau ada yang pengen ditanyakan bisa tulis di kolom komentar di bawah. Happy playing ^^
Posting Komentar